21 November 2024
Posisi perempuan dan anak muda sangat penting dalam rantai nilai kopi. Namun, saat ini kontribusi mereka di sektor kopi masih kurang produktif. Salah satu upaya kami dalam meningkatkan keterampilan dan diversifikasi usaha untuk petani perempuan dan anak muda adalah melalui pelatihan pemanfaatan produk sampingan kopi. Di pelatihan ini, 20 kader dari Koperasi Benteng Alla, mitra kami di Enrekang, Sulawesi Selatan belajar untuk mengolah limbah maupun kopi berkualitas rendah menjadi produk turunan yang bernilai ekonomi tinggi, sehingga dapat meningkatkan pendapatan dan produktivitas perempuan petani dan anak muda di sektor kopi.